Kamis, 12 April 2007

OOo Calc - Mengekstrak data dari tabel

Mengambil suatu deret data dari banyaknya baris tabel yang banyak membutuhkan ketelitian yang cukup bila dgn cara manual dan bisa jadi salah karena ukuran hurufnya kecil-kecil, untuk itu perlu dibuat cara dengan SpreadSheet agar dapat mengekstrak data yang diperlukan berdasarkan satu kriteria pilihan saja. Secara automatis data lain yang kita butuhkan berdasarkan kriteria pilihan kita akan diambil. Pada OpenOffice.org CALC sudah terdapat beberapa built-in function tanpa perlu menggunakan pemrograman Macro maupun Basic, yang perlu digunakan hanya :

  • Fungsi LookUp untuk mengambil deret hasil, syntax : LOOKUP(Search criterion;Search vector;result_vector)

  • Data Validity untuk membuat list box sebagai pilihan, dapat memasukkan input dgn cara diketik langsung (bermanfaat jika list tabel data yang ada sangat banyak) Kelebihan lain dari fungsi ini dapat menampilkan pesan kesalahan jika data yang dimasukkan/diketik tidak ada.

  • Style dan Conditional Formating untuk menampilkan dgn blok data yang sedang dipilih.
.

.

Terkadang ada keperluan juga untuk mengekstrak data yg mempunyai beberapa hasil untuk kemudian dilakukan operasi lanjut penjumlahan, nilai rata-rata atau operasi lainnya. Tujuan tersebut dapat dicapai dengan menggunakan fungsi Data Filtering yang sudah tersedia, sedangkan untuk operasi lanjut seperti biasa.

.

.

Selasa, 03 April 2007

VisiCalc, bagian awal dari sejarah software SpreadSheet

Software SpreadSheet yang saat ini umurnya mencapai 28thn bernama VisiCalc(TM) yang dibuat pertama kali untuk berjalan pada komputer APPLE II di tahun 1979, diproduksi oleh perusahaan Software Arts Inc. Pada tahun 1981 dibuat lagi agar dapat berjalan pada PC IBM, masih dapat dijalankan pada komputer DOS 1.0 keatas (bawaan Windows) saat ini pemegang lisensinya LOTUS. Saya coba, sekedar ingin tau aja bagaimana cara kerja dan kemampuannya (jelas jauh dgn sekarang, tapi dulu dijamannya sudah paling canggih mungkin, kalo harga? saya ngga tau) selain itu saya mencoba memahami bagaimana orang dulu menghitung/bekerja saat itu :) "I'll remember, I'll never know what's new untill I learn what's old"

.

.


Fungsi yang ada masih terbatas, sederhana tapi sudah terlihat kemampuan/kegunaannya, representasi Chart/Graph dengan tanda *** jumlahnya sesuai nilai tsb (jika spreadsheet skrg sama dgn Horisontal BarChart).

Informasi selanjutnya dari pembuat awal (download executable file ~28kb + Reference Card)
http://www.bricklin.com/history/sai.htm